halaman

Sabtu, 09 Mei 2015

"CARA MENGHILANGKAN ACTIVATION REQUIRED DI BLACKBERRY 9630"

MJceLL - Jika kamu membeli blackberry 9630, Storm2 9550, Bold 9650 ataupun BB Verizon lainnya dalam keadaan baru atau masih brand new in box, apakah saat diaktifkan kamu pernah melihat tulisan "Activation required" di layar utama Blackberry kamu? Nah biasanya tulisan semacam itu kalau di blackberry berbasis GSM adalah nama operator yang dipakai di blackberry kamu. Meskipun ini tidak mengganggu layanan jaringan blackberry kamu namun alangkah lebih bagusnya lagi kalau yang muncul di screen kita adalah nama operator yang kita pakai. Sekarang bagaimana jika ingin menghilangkan activation required di BB kamu dan mengubahnya dengan operator yang kamu pakai, ikuti langkah - langkah ini: 

  1. Pada posisi homescreen tekan tombol dial (panggil) sampai menampilkan tampilan untuk menelpon 
  2. Lalu masukan ##000000 dan dial (panggil) 
  3. Setelah itu akan masuk pada sebuah menu, kemudian kamu rubah angka pada tulisan "Mobile Directory Number" dengan nomor telepon yang kamu gunakan, misalkan :081234567890 
  4. Terakhir tekan menu dan pilih save/simpan , maka blackberry kamu akan melakukan restart seperti mencabut baterai.  Setelah selesai restart, sekarang kamu lihat pada bagian operator di homescreen kamu, pasti tulisan Activation Required itu sudah berganti jadi nama operator yang kamu pakai.   
Selamat mencoba! 
Ingat: Cara ini hanya bisa dijalankan di blackberry yang bercarrier Verizon Wireless (VWZ),Alltell dan US.Cellular.